Harga mobil peugeot 5008 suv

JAREWONGCILIK.COM- Kira-kira berpa ya Harga Mobil Peugeot 5008 suv? Apakah di atas 1 M  atau Dibawahnya hmmmm??? yang pasti harga mobil peugeot jika untuk beli cemilan ataupun makanan ringan bisa untuk satu kampung heheh...

Nah daripada kamu penasaran, lebih baik simak Penjelasan dibawah ini.

Harga mobil peugeot 5008 suv

Spesifikas Mobil Peugeot 5008 SUV

1. Dimensi

Secara dimensi, spesifikasi Peugeot 5008 sebenarnya memiliki dimensi yang tak jauh berbeda dengan Peugeot 3008. Mobil ini memiliki panjang 4.641 mm dengan lebar 1.644 mm dan tinggi 1.646 mm. Jika dilihat dari depan, mobil ini memang bisa dibilang kurang sedap dipandang. Tetapi bagian belakangnya cukup mampu untuk membuat mata terpana. Silahkan lihat gambar di bawah ini!

2.Mesin
Di Eropa, Peugeot menawarkan 5008 dengan beberapa pilihan mesin. Peugeot Eropa juga menawarkan 5008 dengan pilihan mesin bensin dan Diesel. Tetapi, yang masuk ke Indonesia hanya versi bensin berkapasitas 1.600 cc. Mesin yang digunakan pada tubuh Peugeot 5008 menggunakan 4 silinder bertenaga 165 hp dengan torsi 240 Nm.

Mesin ini dikawinkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan. Di bagian roda, Peugeot 5008 dibekali dengan velg ukuran 18 inci yang dibalut ban 225/65. Velg ini menggunakan material alloy with steel saving spare wheel. Pihak Astra Peugeot mengaku untuk sementara ini hanya mendatangkan versi mesin bensin saja. Kedepannya, konsumen diprediksi juga dapat memilih pilihan mesin Diesel.

3. Fitur Unik
Spesifikasi Peugeot 5008 ini memiliki beberapa fitur unik yang jarang ditemukan di mobil yang ada di Indonesia. Salah satunya adalah parfume built in car. Parfume ini merupakan pewangi yang terdapat pada mobil, dan pengemudi dapat mengatur tingkat kewangian dari parfum ini. Parfum ini dapat diganti dengan cara membeli genuine part di diler Peugeot terdekat.

4. Fitur Keamanan
Mobil 7 penumpang ini juga memiliki beberapa fitur keamanan. Mulai dari airbag sebanyak 6 titik, HSA, HDC, advanced grip control, ESP dan ASR. Tak heran juga jika mobil ini sudah lolos uji tabrak dari EURO NCAP dengan raihan 5 bintang. Bagi konsumen yang menginginkan mobil dengan fitur jempolan, Peugeot 5008 menjadi opsi terbaik.

Didukung dengan kunci keyless, foot sensor tailgate, auto headlamp, follow me home, auto wiper, cruise control, speed limit, lane departure warning hingga driver attention assistance. Cukup banyak bukan? Masih belum selesai sampai disitu, Peugeot 5008 juga memiliki kamera 360 yang dapat memudahkan visibilitas berkendara.

Soal harga, memang Peugeot mengklaim jika produk mereka merupakan SUV 7 seater buatan Eropa termahal. Mengutip pernyataan dari Rokky Irvayandi, Chief Executive Astra Peugeot,”Mobil ini merupakan mobil SUV 7 seater termurah dari Eropa. Biasanya mobil SUV 7 seater Eropa itu harganya lebih dari Rp 1 miliar, tetapi ini di bawah Rp 1 miliar”.

5. Interior Futuristik
Di bagian dalam, interior dari Peugeot 5008 juga menjadi salah satu kelebihan. Interior dari mobil ini terlihat sangat futuristik, modern dan juga mewah. Tombol yang terdapat pada panel dashboard juga memberikan kesan mewah dan modern. Pembeli juga dapat membeli Peugeot 5008 ini dengan fitur tambahan seperti black diamond roof dan panoramic sunroof. Tentunya harga yang harus dibayar juga harus bertambah.

6. Pengurangan Fitur
Untuk beradaptasi dengan budaya berkendara di Indonesia, Astra Peugeot menyunat 3 fitur. Fitur rem otomatis ini jika dipaksakan masuk ke Indonesia dinilai akan membahayakan. Karena mobil akan berhenti mendadak, dan mobil tidak dapat dijalankan selama beberapa detik.

“Di Indonesia masih banyak budaya kurang baik dalam berkendara. Mulai dari sepeda motor dan mobil berbelok mendadak. Faktor ini jadi salah satu alasan kenapa kita tiadakan,” katanya. Fitur penghangat kursi yang terdapat pada 5008 juga dianggap kurang cocok pada iklim Indonesia.

7. Layar Digital
Layar yang ada pada Peugeot 5008 ini sudah menggunakan model digital, mulai dari RPM, kecepatan hingga MID. Setirnya dibuat rata di bagian atas dan bawah, sehingga lebih memberikan kesan sporty saat berkendara. Di bagian setir, juga terdapat beberapa tombol pengaturan yang dapat digunakan untuk memainkan fungsi di layar.

Nah coba kalian andai-andai! Kira-kira berapa Harga Mobi Peugeot 5008 SUV jika memiliki Spesifikasi seperti diatas? Nah dari pada kamu makin penasaran maka kami akan menjawabnya dibawah ini.

Harga Mobil Peugeot 5008 SUV Terbaru

JAREWONGCILIK.COM-Astra Peugeot kembali meluncurkan produk terbarunya untuk meramaikan segmen SUV. Kali ini, produk yang diluncurkan merupakan Peugeot 5008. Mobil yang didatangkan langsung dari Perancis ini merupakan SUV 7 Seater dengan harga di bawah Rp 1 miliar. Atau memiliki banderol Rp 820 juta.  Silahkann lihat dibwah ini begitu mewahnya mobil Peugeot 5008/ SUV 7 ini.
Harga mobil peugeot 5008 suv

0 Comments

Post a Comment